Rekomendasi Game PSVR Gratis terbaik 2022 & 2023 

game psvr terbaru

Sambil menunggu Sony luncurkan PS VR2 pada awal tahun 2023 nanti, tidak ada salahnya anda kembali menikmati apa yang ditawarkan oleh GAME PSVR. Aspek Virtual Reality dari PS VR sebenarnya sudah cukup memberi pengalaman main game yang cukup mendalam. PS VR sendiri merupakan pengembangan dari PS4 dengan integrasi VR yang memungkinkan pemain menikmati permainan PlayStation dalam realitas virtual. 

Keistimewaan dari PS VR dibandingkan PS biasa terletak pada integrasi VR yang dilakukan pada konsol utama. Dengan adanya VR, pemain tidak hanya bermain game tetapi dapat pula menikmati visual dari suatu cerita fantasi. Bagi pemula yang belum pernah merasakan hiburan semacam ini dan ingin mencobanya, berikut beberapa rekomendasi game PSVR gratis untuk anda. 

Game PSVR Gratis 

Tidak ada yang salah dengan bermain game PSVR gratis. Meskipun beberapa fitur game mungkin tidak tersedia untuk versi tersebut anda masih tetap menikmati gameplay. Apalagi setelah anda tahu bahwa dengan VR, game gratis pun dapat dinikmati hanya dari penjelajahan visual yang imersif. 

Berikut ini merupakan contoh game PSVR yang dapat dimainkan secara gratis untuk anda. 

Mortal Blitz: Combat Arena

Game PSVR Mortal Blitz: Combat Arena merupakan game PSVR yang disukai oleh sebagian besar penikmat battle gaming. Ini cocok bagi anda yang ingin merasakan gameplay dengan senjata di tangan. Pengalaman yang dihadirkan melalui integrasi VR mampu menciptakan ilusi mekanis dimana anda seperti berada dalam arena perang sungguhan. 

Versi gratis dari Mortal Blitz: Combat Arena seharusnya sudah cukup menemani waktu liburan anda bersama keluarga. Jika anda ingin merasakan gameplay yang lebih menantang, dapat menggunakan versi berbayar dari game ini.  

Mortal Blitz: Combat Arena
Mortal Blitz: Combat Arena

Allumette

Allumette merupakan sebuah fiksi fantasi tentang gadis kecil miskin yang hidup di sebuah kota di atas awan. Ini bukanlah murni sebuah game melainkan perjalanan visual layaknya game simulasi namun dalam realitas virtual.

Melalui konsol yang telah terintegrasi VR, pengguna diberi pengalaman menjelajahi kota di atas langit tersebut lengkap dengan efek yang mendalam. Game PSVR Allumette memberi anda hiburan dengan perspektif yang luar biasa mengesankan.  

Allumette
Allumette

Spider-Man: Homecoming

Beberapa game serial Spider-Man merupakan game favorit untuk penikmat konsol. Dalam PSVR, Spider-Man: Homecoming menjadi salah satu yang menawarkan gameplay berkualitas. Apalagi ketika anda masuk ke realitas virtual dimana pertarungan melawan penjahat adalah hal yang paling dinanti. 

Selain Homecoming, alternatif serial ini yang juga menawarkan pengalaman yang sama adalah Spider-Man: Far From Home. Grafis yang luar biasa semakin meningkatkan kesan imersif yang dihasilkan melalui VR.

Spider-Man: Homecoming
Spider-Man: Homecoming

Invasion

Invasion menyajikan kisah tentang seekor kelinci yang menjadi makhluk bumi terakhir dalam penyerbuan alien dari luar angkasa. Visual yang disajikan dalam bentuk animasi. Dengan dukungan grafis yang kompeten, anda akan dibawa ke sebuah dunia fantasi untuk menyaksikan bagaimana para alien dibuat bingung oleh dua ekor kelinci. 

Invasion
Invasion

Rec Room

Game PSVR Rec Room merupakan game gratis dimana pemain dapat bertemu dan berbagi kesan dengan pemain lain dalam ruang virtual. Game ini memiliki pendekatan game simulator realitas nyata. Anda dapat memilih teman kemudian membangun sebuah lingkup sosial bersama. 

Kesenangan yang ditawarkan adalah anda berkesempatan membangun pertemanan dengan player lain kemudian bersama-sama mengeksplorasi berbagai ruang yang tersedia di dalam sana. 

Rec Room
Rec Room

The Playroom VR

Opsi ini berisikan beragam mini-game dengan berbagai tawaran yang berbeda. Anda dapat memilih permainan sesuai tema yang diinginkan. Peningkatan yang dihasilkan oleh integrasi VR memungkinkan pemain menemukan pengalaman bermain yang lebih mendalam di setiap game. 

Konsep dan pendekatan dari setiap mini game tidak begitu spektakuler. Bahkan cenderung sederhana daripada game PSVR lain. Namun, kehadiran teknologi VR sekali lagi akan memberikan pengalaman unik untuk menjelajahi setiap kemungkinan dari masing-masing game tersebut. 

The Playroom VR
The Playroom VR

Game PSVR Terbaru

Untuk penggemar berat game konsol PSVR, sejumlah game terbaru di bawah ini perlu anda coba. Beberapa diantaranya sudah dirilis sementara yang lain baru akan dirilis pada bulan desember nanti. Judul-judul terbaik yang sekiranya ada dalam daftar permainan anda adalah: 

  • Marvel’s Iron Man VR

  • HITMAN 3

  • Fracked

  • After the Fall.

Keempatnya sedang menjadi perbincangan gamer dari seluruh dunia. Sebagai game PSVR, siapkan diri anda untuk menjajal salah satu atau keseluruhan game di atas. 

game psvr terbaru
game psvr terbaru